Balita Demam Bawa ke Dokter

image

Bestmom.id, Tangerang - Balita demam bawa ke dokter ya mom, jangan sampai tunggu demam semakin tinggi karena akan berdampak buruk. Demam adalah tanda bahwa sistem daya tahan tubuh sedang melawan bibit penyakit yang sedang menyerang tubuh. Memang benar, jika demam tak selalu menandakan adanya penyakit. Namun, untuk beberapa kasus, balita yang demam perlu ditangani secara serius. 

Kalau mom memiliki bayi usia di bawah 3 bulan dan suhu tubuhnya tinggi lebih dari 37,5°C, segeralah kunjungi dokter, apalagi jika bayi Anda sudah mulai terlihat lesu.

Demam bisa terjadi pada balita di usia berapapun, termasuk pada balita yang sudah berumur 2 tahun. Jika hal ini terjadi, segera juga lah kunjungi dokter, apalagi jika sang buah hati mengalami masalah atau keluhan, seperti tidak dapat menundukkan kepaladnya ke arah dada, karena ini bisa jadi salah satu tanda anak yang terserang radang selaput otak.

Lalu bagaimana jika balita demam dan jadi banyak menangis? Bila anak demam disertai tangisan yang tidak berhenti dan juga sering menggerak-gerakkan kakinya serta urinnya lebih kental dari biasanya, bisa jadi balita menderita infeksi saluran kemih. Segeralah periksa ke dokter. 

Selain flu, demam biasa disebabkan oleh infeksi pada telinga bagian tengah, paru-paru atau saluran kemihnya. Sementara untuk anak-anak di daerah tropis, penyebab demam lain yang harus diwaspadai adalah demam berdarah. (PT)

Bagikan Artikel ini:

Artikel Terkait

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo