3 Penyebab Bayi Sulit Tidur yang Perlu Orangtua Tahu

image

Bestmom.id, Tangerang – Insomnia aau gangguan tidur tak hanya dialami oleh orang dewasa, namun terkadang kasus ini juga ditemukan pada bayi. Biasanya, bayi yang baru lahir membutuhkan waktu tidur sektiar 16-17 jam lamanya.

Namun tak jarang juga, bayi kerap kesulitan untuk tidur sehingga membuat Anda membutuhkan tenaga ekstra untuk menemaninya sampai terlelap. Bayi yang sulit tidur biasanya mengalami gangguan-gangguan yang membuatnya tak nyaman untuk tidur.

Sebagai orangtua, Anda harus mengenali beberapa faktor penyebab bayi susah tidur. Lantas, apa penyebab bayi susah tidur? Simak penjelasannya berikut ini.

1.       Bayi Lapar

Bayi Anda susah tidur? Mungkin penyebabnya adalah ia merasa lapar. Hal ini disebabkan karena ASI dapat dicerna dengan mudah sehingga bayi dapat lebih cepat merasakan lapar. Ketika bayi merasa lapar, ia akan menjadi lebih rewel dan mungkin menangis sepanjang malam.

Sebagai orangtua, Anda harus bangun dari tidur lalu memberikan mereka ASI. Nah, untuk mengatasi bayi menangis tengah malam, sebaiknya Anda memberikannya ASI yang cukup sebelum tidur. Dengan begitu, ia akan merasa lebih kenyang dan akan tertidur dengan tenang.

2.       Bayi Tidak Enak Badan

Sulit tidur yang dialami bayi tak hanya karena ia lapar, tapi mungkin saja ada yang tidak beres dengan kondisi kesehatannya. Ketika bayi merasa tidak enak badan karena tumbuh gigi, pilek, alergi, dan lain sebagainya, ia cenderung akan sulit tidur sepanjang malam.

Jika Anda khawatir dengan kondisi bayi yang rewel terus sepanjang malam, maka sebaiknya periksakan mereka ke dokter. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan penjelasan yang detail sehingga tahu cara mengatasinya.

3.       Bayi Ingin Tidur Bersama Anda

Selain karena lapar dan tidak enak badan, terkadang bayi sulit tidur karena ingin terus berada dekat dengan Anda. Hal ini mungkin saja terjadi dan jika hal tersebut terjadi tentu dapat menyulitkan Anda untuk tidur.

Untuk menghadapi hal ini, Anda dapat membawanya tidur bersama Anda di kamar, namun dengan tempat yang bebas dari gangguan apapun. Selain dapat membuatnya lebih tenang, mengajak bayi tidur bersama juga bisa memperat hubungan dengannya. (MDA)

Bagikan Artikel ini:

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo