Apa Boleh Mandi saat Sedang Demam?

image

Bestmom.id, Tangerang – Banyak beraktivitas membuat tubuh menjadi lelah, akibatnya mudah terjangkit penyakit. Salah satu risiko akibat terlalu banyak beraktivitas adalah suhu badan yang tinggi, atau biasa disebut dengan demam.

Kendati demikian, tahukah Anda jika demam bukannlah sebuah penyakit? Banyak orang meyakini bila tingginya suhu badan merupakan sebuah penyakit, padahal fakta sebenarnya demam merupakan gejala umum berbagai penyakit.

Ketika tubuh sedang dalam proses peradangan, sistem kekebalan tubuh berusaha untuk melawan infeksi sehingga menimbulkan suhu badan meningkat, itulah yang dinamakan demam. Banyak orang percaya, ketika kondisi tubuh sedang dilanda demam, tidak diperbolehkan untuk mandi, terutama bagi anak-anak. Hal tersebut diyakini dapat memperburuk kondisi tubuhnya.

Pada anak-anak, suhu tubuh ketika demam berkisar 37 derajat Celcius, sedangkan orang dewasa lebih dari 38 derajar Celcius. Pada dasarnya, anak-anak yang sedang demam boleh-boleh saja untuk mandi.

Menurut dokter anak,  dr. Caessar Pronocitro, SpA menuturkan bahwa beberapa hal yang harus diperhatikan ketika ingin mandi saat demam. Ia menyebut alangkah lebih baiknya untuk menurunkan demamnya terlebih dahulu. “Turunin demamnya dulu sedikit seperti kompres. Jika suhu turun tubuh nyaman, barulah mandi,” ujar dokter Caessar, seperti yang dilansir Fimela.com.

Nyatanya, antara demam dan mandi tidak ada hubungan yang berarti. Justru, membersihkan badan sangat dianjurkan ketika demam untuk menjaga tubuh agar tidak ada lagi bakteri lain yang bisa masuk ke dalam tubuh.

Meski begitu, mandi dalam keadaan demam tentu tidak akan membuat Anda merasa nyaman karena keadaan tubuh yang sedang tidak stabil. Namun ketika sakit, kebersihan tubuh adalah hal yang wajib untuk dilakukan.

Karena suhu tubuh yang tidak stabil, Anda diperbolehkan mandi asalkan menggunakan air hangat. Sedangkan ketika Anda memaksakan diri untuk membasuh dengan air dingin, tubuh Anda akan menganggapnya sebagai sebuah ancaman sehingga tubuh berusaha untuk menaikkan suhu agar perlawanan terjadi kembali dan demam bisa jadi semakin parah. 

Mandi menggunakan air dingin membuat pori-pori kulit Anda menutup. Selain itu, penurunan suhu tubuh yang secara tiba tiba, akan memicu badan jadi menggigil. Salah satu cara yang bisa Anda lakukan ketika demam dan ragu untuk mandi, maka Anda bisa melakukan cara lain, seperti mengelap tubuh dengan kain basah.Kendati demikian, mengelap tubuh saja tidak cukup, terkadang tubuh masih terasa lengket. Perasaan ini juga bisa membuat Anda merasa tidak segar.

Banyak cara yang bisa Anda lakukan agar suhu tubuh kembali normal, yakni dengan meminum obat pereda nyeri seperti acetaminophen, ibuprofen, atau aspirin. Namun, jika demam dirasa semakin parah, maka Anda perlu berkonsultasi dengan dokter. (MDA)

Bagikan Artikel ini:

Artikel Terkait

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo