Lakukan Cara Ini untuk Cegah Kerusakan Mata pada Anak

image

Bestmom.id, Tangerang – Pertumbuhan dan perkembangan anak memang harus selalu di perhatikan dan dijaga dengan baik. Karena, tanpa disadari anak-anak seringkali melakukan kebiasaan buruk yang dapat merusak kesehatannya, seperti terlalu sering menonton televisi atau bermain gadget hingga berjam-jam, membaca buku terlalu dekat, dan beberapa hal lain yang dapat merusak kesehatan matanya.

Kesehatan mata sang anak harus dijaga dengan baik agar tidak mengalami kerusakan. Karena, penglihatan yang baik sangat dibutuhkan anak untuk perkembangan fisik, kognitid, dan sosialnya. Bila kondisi mata mereka kurang optimal, si kecil akan kesulitan melakukan berbagai macam hal, termasuk belajar dan bersosialisasi. Nah, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kesehatan mata anak, di antaranya:

Beri Anak Makanan yang Menyehatkan Mata

Anda bisa membantu menjaga kesehatan mata anak dari dalam dengan memberinya makanan sehat dan bernutrisi tinggi. Biasakan anak untuk mengonsumsi sayur-sayuran seperti tomat, wortel, stoberi, ikan tuna, dan seafood agar anak memiliki penglihatan yang sehat dan terang.

Ajak anak untuk bermain di luar

Anda harus tegas untuk membatasi penggunaan gadget dan televisi pada anak. Cara lainnya sering-sering mengajak anak untuk bermain di luar rumah. Selain menghindari gangguan mata, bermain di luar juga akan memberikan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh dan mental si kecil.

Stimulasi penglihatan anak

Ada banyak cara yang bisa Anda  lakukan untuk menstimulasi penglihatan si kecil agar dapat berkembang dengan baik. Salah satunya adalah memberikannya mainan yang menarik dengan berbagai bentuk dan warna. Tetap pastikan mainan yang diberikan aman untuk si kecil ya, Moms.

Dukung juga kesehatan mata dan fungsi penglihatannya dengan memastikan si kecil mendapat istirahat yang cukup. Umumnya, penglihatan anak sudah berfungsi sepenuhnya setelah usia tujuh tahun.(AN)

Bagikan Artikel ini:

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo