Bayi Sering Cegukan? Atasi dengan Hal Ini!

image

Bestmom.id, Tangerang – Bayi dapat merasakan cegukan bahkan semenjak dari dalam rahim. Verywellfamily.com bahkan menyebutkan, 2.5 persen dari waktu awal bayi yang baru lahir dihabiskan dengan cegukan. Mom tidak perlu khawatir! Cegukan adalah reflek baik yang umum dialami oleh bayi.

Cegukan dapat menjadi tanda awal perkembangan bayi yang tidak berbahaya. Namun, apabila kondisi cegukan ini merusak kenyamanan Anda, Anda dapat mengatasinya dengan beberapa cara berikut ini:

1.      Menepuk Punggung Bayi

Ketika bayi Anda merasa cegukan, Anda bisa membuatnya berhenti dengan menepuk punggung bayi secara pelan-pelan. Gendong bayi Anda terlebih dahulu lalu senderkan kepalanya ke pundak Anda, dan tepuk pelan-pelan pungunggnya hingga cegukannya berhenti.

2.      Memeluk Bayi

Memeluk bayi juga mampu menjadi salah satu hal yang bisa dilakukan untuk mengatasi cegukan yang terjadi pada bayi. Dengan pelukan, bayi akan merasa lebih tenang dan tubuh bayi terasa lebih rileks serta terhindar dari cegukan.

3.      Beri Sedikit Makan atau Minum

Saat cegukan, Anda dapat memberikan minuman dan makanan dengan porsi yang sedikit agar bayi menelan dan menghentikan cegukannya. Jangan beri dengan porsi yang berlebihan agar bayi tidak menelannya dengan terburu-buru.

4.      Ganti Posisi Menyusui

Posisi menyusui ternyata juga dapat berpengaruh pada cegukan yang terjadi pada bayi. Hal ini disebabkan karena seringkali saat menyusui, udara dari luar turut masuk ke dalam pernapasan bayi dan menyebabkan cegukan.

5.      Konsultasikan ke Dokter

Apabila cegukan yang dialami oleh bayi berlangsung lama dan tidak kunjung sembuh-sembuh, Anda dapat berkonsultasikan ke dokter anak agar diberi obat yang mampu menghentikan cegukan.

 

Cegukan memang akan terus terjadi selama bertumbuhan bayi masih dalam masa awal kelahiran. Tidak perlu panik dalam mengatasi bayi yang cegukan, Anda dapat mencoba beberapa hal di atas atau membawa bayi Anda ke tempat hangat dan lembab agar mengubah temperatur suhu bayi Anda menjadi lebih hangat. (JES)

Bagikan Artikel ini:

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo