Udah Siap Jadi Ayah? Ini Dia Persiapan yang Perlu Dilakukan

image

Bestmom.id, Tangerang – Siapa bilang hanya ibu yang perlu mempersiapkan diri menjelang kelahiran sang buah hati? Nyatanya, seorang ayah juga perlu memepersiapkan diri agar kelak bisa membantu ibu untuk merawat buah hati.

Peran ayah saat menyambut kelahiran bayi adalah hal yang penting dan tidak bisa dianggap remeh. Karena ayahlah yang nanti akan mengurus segala persiapan mulai dari logistik, hingga memastikan jika proses kelahiran lancar. Ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan ketika akan menjadi seorang ayah, di antaranya:

Mencari tahu segala informasi tentang kehamilan

Meskipun bukan ayah yang mengandung seorang bayi, namun bukan berarti ayah tidak mencari informasi tentang kehamilan. Dengan banyak mencari segala informasi tentang kehamilan ayah dapat lebih memahami keadaan ibu hamil. Sehingga jika terjadi hal yang tidak diinginkan, seorang ayah tahu harus melakukan hal apa.

Menjadi suami siaga yang siap menemani istri

Menjadi ayah baru memang tidaklah mudah, Anda harus berusaha menjadi bagian dari setiap perjalanan agar menjadi orang tua yang baik. Jadi pastikan untuk mendampingi istri ke semua pemeriksaan kandungan selama kehamilan. Dengan melakukan hal tersebut sang istri akan lebih merasa diperhatikan sehingga berpengaruh terhadap kesehatan janin dalam kandungannya.

Jangan merokok di dekat bayi ataupun istri Anda

Jika Anda seorang perokok, sekaranglah saatnya untuk menghentikan kebiasaan ini. Karena merokok di dekat bayi atau istri Anda akan berbahya bagi kesehatan keduanya. Jika Anda ingin istri dan calon buah hati Anda selalu sehat dari masa kehamilan sampai melahirkan, alangkah baiknya stop merokok dari sekarang juga.

Berikan waktu untuk istri Anda beristirahat

Ketika istri Anda beristirahat, inilah saat yang tepat untuk Anda mengajak bayi Anda bermain agar kedekatan ayah dan anak semakin baik. Anda juga bisa membantu pasangan Anda untuk mengerjakan pekerjaan rumah rangga. Misalnya dengan mencuci piring, pakaian, dan pekerjaan rumah tangga lainnya.

Dengan banyak melakukan persiapan untuk menjadi ayah, Anda akan banyak belajar bahwa menjadi ayah dan suami yang baik bukanlah tugas yang mudah untuk dilakukan. Hal tersebut juga dapat menambah keharmonisan dalam keluarga, karena Anda sudah melakukan tugas agar menjadi ayah yang baik. (AN)

Bagikan Artikel ini:

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo