5 Manfaat Susu Kedelai untuk Ibu Hamil

image

Bestmom.id, Tangerang – Menjaga kesehatan saat hamil merupakan hal penting yang harus dilakukan. Ada banyak hal yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan ibu hamil salah satunya dengan mengonsumsi susu kedelai. Susu kedelai sudah lama dikenal mengandung banyak nutrisi yang bermanfaat jika dikonsumsi secara teratur dan tidak berlebihan oleh ibu hamil. Sebenarnya, apa saja sih manfaat yang diperoleh jika mengonsumsi susu kedelai selama masa kehamilan? Berikut keunggulannya:

Sumber energi tambahan

Ibu hamil rentan sekali mengalami kelelahan akibat perubahan hormone selama masa kehamilan. Mengonsumsi makanan yang mengandung banyak karbohidrat saat hamil sangat dianjurkan agar ibu hamil tidak mudah lemas. Susu kedelai bisa jadi salah satu sumber karbohidrat yang sehat untuk ibu hamil dan janin di dalam perutnya. Kandungan karbohidrat kompleks yang ada pada biji kedelai membutuhkan waktu lebih lama untuk diproses tubuh. Hal ini membuat energi yang dihasilkan juga akan bertahan lebih lama.

Mendukung pembentukan jaringan dan organ tubuh janin

Janin dalam kandungan membutuhkan asupan protein yang seimbang agar ia dapat tumbuh dan berkembang dengan sehat sampai proses kelahiran. Asupan protein yang tercukupi selama hamil juga dapat mengurangi risiko janin terlahir dengan berat badan rendah. Kandungan protein tinggi dalam susu kedelai berguna untuk perkembangan rahim dan payudara ibu hamil, sekaligus sebagai bentuk persiapan diri untuk menghadapi proses persalinan dan masa menyusui nantinya.

Mendukung perkembangan sistem saraf janin

Folat yang terdapat di dalam susu kedelai merupakan nutrisi yang sangat bermanfaat untuk mengoptimalkan perkembangan sistem saraf dan otak janin. Mencukupi kebutuhan folat dan vitamin B12 selama hamil terbukti dapat mencegah terjadinya kelainan bawaan lahir pada saraf bayi, seperti spina bifida.

Memperkuat jaringan tulang dan gigi janin

Susu kedelai mengandung kalsium dan vitamin D yang baik untuk kesehatan tulang dan gigi. Selain itu mengonsumsi susu kedelai selama masa kehamilan juga bisa Memperkuat daya tahan tubuh ibu hamil dan janin berkat kandungan protein, vitamin A, dan zinc, menjaga kadar kolesterol ibu hamil dan memenuhi asupan asam lemak baik omega-3, mengurangi risiko terjadinya depresi selama kehamilan.

Meskipun susu kedelai memiliki banyak kebaikan di dalamnya, konsumsi susu yang berlebihan juga tidak disarankan. Konsultasikan pada dokter kandungan Anda sebelum memutuskan untuk memilih susu kedelai sebagai minuman rutin saat masa kehamilan. (AN)

Bagikan Artikel ini:

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo