Ibu Menyusui Harus Tahu, Berikut Penyebab Puting Masuk ke Dalam

image

Bestmom.id, Tangerang – Bagi ibu menyusui, fenomena puting masuk ke dalam sering kali terjadi. Hal ini disebut dengan istilah inverted nipple. Tentu hal ini kerap menjadi kendala bagi ibu untuk menyusui buah hatinya.

Normalnya, puting memiliki bentuk yang menonjol ke luar sehingga memudahkannya untuk menyusui buah hati. Namun, terkadang puting seakan tertarik ke dalam payudara sehingga putting tak menonjol dan tampak datar.

Puting yang cendrung masuk ke dalam menyulitkan bayi untuk menyusu langsung payudara kaena sudah untuk melekat. Padahal, menyusui bayi secara langsung sangat baik untuk meningkatkan ikatan antara ibu dan anak.

Terdapat beberapa faktor yang menyebabkan puting masuk ke dalam. Apa sajakah itu? Simak ulasannya berikut ini.

1.       Pengaruh Hormonal

Ibu hamil dan menyusui biasanya memiliki banyak hormon yang aktif. Fungsi hormon tersebut adalah untuk mempersiapkan kelenjar susu untuk memproduksi ASI. Namun, terkadang hormon ini juga bisa mempengaruhi bentuk payudara seperti halnya puting masuk ke dalam.

2.       Terjadi Luka pada Payudara

Luka pada payudara juga bisa mengakibatkan puting masuk ke dalam. hal ini dikarenakan mastitis atau peradangan pada jaringan payudara. Hal ini kerap kali terjadi pada ibu menyusui.

3.       Bawaan Lahir

Putting masuk ke dalam bisa juga terjadi karena bawaan lahir, menurut Asisten Profesor Bedah Payudara Onkologi, Stephanie Downs-Canner, M.D., kurang dari 5% orang dilahirkan dengan kondisi puting masuk ke dalam. hal ini bisa terjadi pada perempuan ataupun laki-laki.

Kondisi puting yang terbalik juga bisa menjadi indikasi penyakit serius. Jika Anda memiliki puting yang normal dan kemudian tertarik ke dalam yang disertai rasa sakit, benjolan di sekitar payudara, dan mengeluarkan cairan atau darah padahal tidak sedang menyusui, segera konsultasikan pada dokter. Hal terebut bisa jadi infikasi kanker payudara. (MDA)

Bagikan Artikel ini:

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo