Saat Balita Menolak Untuk Makan

image

Bestmom.id, Tangerang - Saat balita menginjak usia 1 atau 2 tahun, terkadang mereka akan mengalami fase dimana makan terasa susah, dan akhirnya apapun jenis makanan yang masuk ke mulut dia akan di tolak mentah-mentah. Mari kita pahami mengapa balita terasa sangat susah untuk makan.

Ketika Anda sebagai orang tua akan memberikan si kecil makanan, namun di tolak sehingga anak akan terasa susah untuk makan, jangan khawatir dan emosi dahulu, sebab ada beberapa penjelasan yang masuk akal mengapa anak melakukan hal tersebut dan kita sebagai orang tua harus mencoba memahami dan mengerti keadaan nya.

Menginjak usia 2 tahun, cara makan anak akan terasa berbeda jika dibandingkan ia saat masih bayi. Ketika balita, makanan yang disajikan bisa saja ditolak dan anak hanya akan memakan apapun yang terasa lucu dan manis menurut isi hati dia. Pastinya kondisi seperti ini membuat Anda frustasi, bukan? Nah, berikut ini adalah beberapa penjelasan lebih lengkap terkait kondisi anak yang menolak makanan.

Mengapa ia susah makan? satu hal yang pasti mungkin ia sedang asyik dengan dunia nya, karena jika anak sudah 'anteng' dengan mainan nya, maka Anda akan di acuhkan oleh dia. Terlebih lagi kalau sudah menawarkan makan, pastinya ia akan menolak dan lebih senang menghabiskan waktunya bersama mainan kesayangannya. Selain itu, kondisi lain mengapa anak susah makan adalah sebagai bentuk perlawanan terkait apapun yang dia rasakan. Bisa saja bunda tidak jadi membelikan ia mainan baru, maka bisa jadi, menolak makan ini merupakan bentuk perlawanan agar apapun yang ia inginkan bisa terwujud.

Jika anak Anda sudah memasuki tahap menolak makan karena dengan alasan yang bisa dengan mudah kita ketahui, cara satu-satunya adalah dengan memberikan kesabaran extra agar anak bisa menuruti apa yang Anda inginkan, salah satunya adalah dengan memakan makanan yang disajikan. Jangan sampai hanya dengan aksi 'balas dendam' anak Anda malah terpancing emosi dan memarahi anak Anda. Jangan sekali-kali terpengaruh ya bunda. Sebab anak butuh perhatian dan ia masih membutuhkan gizi untuk tumbuh kembang nya. (TD)

Bagikan Artikel ini:

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo