Masa Menstruasi Lebih Lama dari Normal? Kenali Penyebabnya

image

Bestmom.id, Tangerang - Selama masa pubertas wajar saja jika siklus haid sering tidak teratur atau haid berlangsung lebih dari seminggu. Normalnya, wanita akan mengalami haid selama 3-7 hari setiap bulannya. Seiring bertambahnya usia wanita, haid akan menjadi lebih singkat dan lebih teratur.

Ada beberapa hal yang menyebabkan haid berlangsung lebih lama dari masa normal, di antaranya:

Masalah pada rahim, beberapa masalah pada rahim dapat menyebabkan siklus haid menjadi tidak normal atau lebih dari seminggu. Misalnya memiliki penyakit polip rahim, miom, tumor rahim, hingga kanker rahim.

Ketidakseimbangan hormon, setiap bulannya lapisan rahim akan menebal untuk mempersiapkan kehmilan. Pada masa subur, wanita akan mengeluarkan sel telur dari indung telur (ovarium). Jika tidak terjadi pembuahan sel telur oleh sperma, maka sel telur akan meluruh dan terjdilah menstruasi. Penebalan dinding rahim tersebut diatur oleh hormon estrogen dan progesterone. Jika kedua hormon itu jumlahnya tidak seimbang dinding rahim akan menebal secara berlebihan dan akan mengeluarkan darah yang banyak, sehingga haid terjadi lebih dari seminggu.

Penyakit tertentu, selain gangguan pada rahim beberapa penyakit lainnya, seperti gangguan pada radang panggul, diabetes, penyakit ginjal, dan penyakit hati bisa mengakibatkan haid lebih dari seminggu atau darah menstruasi keluar lebih banyak.

Efek samping obat-obatan, mengonsumsi obat-obatan tertentu bisa menimbulkan efek samping berupa haid keluar lebih dari seminggu. Jenis obat yang dapat menimbulkan efek samping ini adalah: obat pengencer darah, obat untuk kemoterapi, berbagai suplemen herbal, dan obat jenis lainnya.

Jika haid yang panjang terjadi sesekali dan dapat kembali normal seperti biasa, maka hal tersebut mungkin saja normal. Namun jika haid terjadi lebih dari seminggu dan terjadi terus menerus, disertai gangguan lain, maka sebaiknya segera konsultasikan ke dokter untuk menentukan penyebabnya dan mendapatkan penangan yang tepat.(an)

Bagikan Artikel ini:

Artikel Terkait

Vitamin Kesuburan

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo