Mengenal Gejala Tanda Janin Tidak Berkembang

image

Bestmom.id, Tangerang - Kehamilan adalah suatu momen yang sangat dinanti-nantikan oleh pasangan apalagi yang baru menikah. Namun tahukah Anda, ada beberapa wanita yang harus merelakan kehamilannya mengalami keguguran. Hal ini diakibatkan kondisi janin yang tidak berkembang. Sebab itulah, kita perlu mengenali tanda janin tidak berkembang di dalam kandungan, agar bisa segera dilakukan penanganan yang tepat.

Sebagai informasi, dalam dunia medis, sebenarnya tidak ada istilah janin tidak berkembang. Kondisi ini adalah kehamilan kosong atau blighted ovum. Nah, penyebab janin tidak berkembang ini bisa dikarenakan kualitas sel telur atau sperma yang kurang baik. Infeksi, efek samping obat-obatan, konsumsi alkohol, atau kelainan bentuk rahim juga bisa menjadi penyebab janin tidak berkembang. Berikut  ini beberapa  ciri-ciri janin yang tidak berkembang :

Tidak ada Detak Jantung - Pada umumnya, detak jantung janin dapat didengar setelah minggu ke-9 hingga ke-10 kehamilan. Pada saat itu, embrio telah berubah menjadi janin. Namun dapat tidak terdengar   karena posisi bayi atau penempatan plasenta. Namun sayangnya, hal itu juga bisa merupakan pertanda bahwa janin telah berhenti berkembang.

Pendarahan Mendadak - Pendarahan mendadak bisa menjadi salah satu tanda peringatan keguguran. Meskipun banyak wanita mengalami bercak atau pendarahan ringan selama kehamilan tetapi pendarahan yang intens dapat menjadi tanda kematian janin

Kram Tak Tertahankan selama Kehamilan - Bila kram telah melampaui tingkat toleransi, bisa jadi itu adalah salah satu tanda keguguran. Kram yang hebat dapat menandakan kontraksi yang mendorong janin menjauh dari rahim.

Kelainan Hasil USG - Jika dalam USG dokter tidak dapat mendeteksi pergerakan janin, maka dokter akan memberi tahu orang tua tentang konsekuensi negatifnya.

Rasa Sakit Sekitar Perut dan Panggul - Jika tiba-tiba merasa nyeri, sakit atau tekanan yang kuat pada panggul bawah harus curiga dengan masalah janin tidak  berkembang. Rasa sakit yang sering digambarkan akan mengalami keguguran karena janin tidak berkembang memang hampir sama seperti nyeri haid. Karena rasa sakit perut dan kram selama kehamilan awal juga sangat umum sebagai tanda janin berkembang, maka sebaiknya segera konsultasi ke dokter

Itulah 5 ciri-ciri tanda janin tidak berkembang  atau disebut kehamilan kosong. Semoga informasi ini bisa  berguna bagi anda yang saat ini sedang hamil.  Kenali tanda-tanda dan gejalanya ya! (AN)

Bagikan Artikel ini:

Artikel Terkait

Gizi Pembentukan Janin

Ancaman bagi Janin

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo