Begini Cara Kerja Pil KB dalam Mencegah Kehamilan

image

Bestmom.id, Tangerang - Kontrasepsi memiliki berbagai jenis dengan masing-masing manfaat dan kekurangannya. Beberapa alat kontraasepsi seperti kondom bisa mencegah kehamilan secara langsung manum beberapa alat kontrasepsi seperti pil KB membutuhkan waktu untuk bekerja.

Di Indonesia sendiri terdapat dua jenis suntik KB yang paling umum digunakan, yaitu suntik KB per satu bulan dan suntik KB per tiga bulan. Suntik KB tiga bulan mengandung hormon progestin, sementara suntikan KB satu bulan mengandung kombinasi hormon progestin dan hormon estrogen, dengan kadar progestin yang lebih rendah.

Ada dua cara untuk mengetahui apalah alat kontrasepsi yang digunakan masih bekerja dengan efektif atau tidak. Cara pertama adalah apakah Anda sudah menggunakan alat kontraseepsi dengan benar? Yang kedua perhatikan jika terjadi kesalahan dalam penggunaannya. Jika Anda salah menggunakanya dengan tingkat yang tentu tidak parah. Daripada hanya menebak-nebak, berikut waktu yang dibutuhkan alat kontrasepsi agar bisa bekerja secara efektif.

·   Suntik KB adalah kontrasepsi hormonal yang disuntikan pada bagian tertentu tubuh seperti lengan atas, paha, atau bokong. Setelah disuntikkan, kadar hormon akan meningkat dan kemudian menurun secara bertahap hingga suntikan selanjurnya.

·    Pil KB jika digunakan dengan benar, misalnya diminum secara rutin, mampu mencegah kehamilan hingga 99 persen. Jika terjadi kesalahan misalnya melewatkan satu hari minum, keampuhannya mencegah kehamilan turun menjadi 91 persen. Pil KB biasanya mengandung hormon progestin dan estrogen yang berfungsi untuk mencegah ovulasi.

·     IUD adalah singkatan dari intrauterine device, dan berbentuk seperti plastk berhuruf T yang diletakkan di dalam rahim dan berguna untuk menghadang sperma agar tidak membuahi sel telur. Ada dua jenis utama IUD. IUD yang terbuat dari tembaga yang bisa bertahan hingga 10 tahun dan akan langsung bekerja secara efektif mencegah kehamilan ketika dimasukkan.

·     Implan, alat kontrasepsi ini berupa benda kecil berukuran dan berbentuk seperti batang korek api yang dimasukkan ke bagian bawah kulit, umumnya pada lengan bagian atas. Implan ini secara perlahan mengeluarkan hormon progestin yang berfungsi mencegah kehamilan selama 3 tahun.

·    Cincin vagina, sebuah alat kontrasepsi berupa cincin plastik yang digunakan di dalam vagina dan berfungsi melepaskan hormon yang sama seperti pil KB. Dapat bekerja dengan efektif ketika dimasukkan pada hari pertama menstruasi.

Itulah beberapa jenis alat kontrasepsi dan waktu efektif untuk mencegah kehamilan. Untuk lebih jelasnya, sebaiknya konsultasikan dahulu kepada dokter alat kontrasepsi mana yang cocok untuk Anda gunakan.(AN)

Bagikan Artikel ini:

Bestmom.id

Bestmom.id merupakan portal media online yang menyajikan informasi parenting, meliputi kehamilan, kelahiran, bayi & balita, keluarga dan kesuburan

Nata Connexindo

Nata Connexindo adalah Konsultan & Partner Digital Marketing dengan paket digital lengkap. NATA menjadi solusi untuk kebutuhan digital berbagai bisnis

Newsletter

Hubungi kami sekarang juga dan dapatkan informasi terupdate dan terhits seputar parenting!

Babysitter logo